Gebyar Dies natalies MPI ke-13

 Bandung, 8,10,17 Desember 2023 

Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Kabinet excellent mengadakan acara Gebyar Dies natalies  MPI ke-13 untuk memperingati ulang tahun MPI. Acara Tersebut selalu dilaksanakan satu tahun sekali. Adapun Tema kegiatan ini adalah Menciptakan Generasi Kompetitif Menuju Pendidikan Unggul. 

Acara Gebyar Dies Natalies MPI yang ke-13 ini dilaksanakan selama 3 kali yaitu pada tanggal 8,10, dan 17 Desember 2023 , yang bertempat di aula Gedung PPG Kampus II Uin Sunan Gunung Djati Bandung. 

Pada tanggal 8 Desember 2023 dilaksanakan pembukaan Gebyar Dies Natalies MPI yang Ke-13 yang di hadiri oleh para Stack Holder Civitas MPI. 

Kemudian pada tanggal 10 Desember 2023 dilaksanakan perlombaan antar mahasiswa MPI setiap angkatannya. Adapun perlombaan nya terdiri dari sepak bola, mobile lagend, dan LKTI (Lomba Karya Tulis Ilmiah).

Adapun pada tanggal 17 Desember 2023 dilaksanakan penutupan Gebyar Dies Natalies MPI ke-13 yang isi dengan penampilan-penampilan yang luar biasa dari setiap angkatannya. 

Acara ini juga dihadiri oleh para tamu undangan antara lain: Wakil dekan 3

Drs. Idad Suhada, M.Pd. Bapak Kajur MPI Dr. Hary Priatna Sanusi, S.Pd.I., M.Ag. Sekjur MPI Dr. Syam'iyah, M.Ag. Ketua Umum HMJ MPI Diki Nurfalah. Ketua Umum Dema FTK Khatamy Murteza R. Ketua Umum Sema  FTK Siti Hamidah 

dan Para Himpunan Mahasiswa Jurusan seperti :

HMJ PAI (Muhammad Ihsan Maulana) 

HMJ PGMI (Winda Sri Yunita) 

HMJ PIAUD (Tresna Isnaena Shalihah) 

dan para HMPS seperti:

HMPS PBA (Rafi Mohammad Alfadhl) 

 HMPS PBI (Tama Aviza Mahardika) 

HIMATIKA (P. MTK) (Habib Mujahid Wicaksono) 

HMPB (P. BIO)

(Subagja Burhaanuddin) 

HMPS FISIKA (P. FISIKA)

(Shidiq Andhika) 

HAMKA (P. KIMIA)

(Yusup Hidayat) 

Serta tamu undangan lainnya: Alumni MPI, Mahasiswa Aktive MPI

Acara ini juga memiliki tujuan yang harus dicapai yaitu, menjalin silaturahmi dengan alumni MPI dan membentuk mahasiswa MPI yang kreatif dan inovatif. 

Acara ini juga berjalan dengan sukses. Menurut Salah satu Stack Holder sekertaris Jurusan MPI Bu Syam'iyah, M. Ag. Beliau mengatakan "terus semngat buat para panitia dan mahasiswa MPI lainnya barusan acaranya keren banget".

Semoga terlaksananya acara Gebyar Dies Natalies MPI ke-13 ini dapat memicu semangat mahasiswa MPI lainnya untuk melaksanakan kembali Gebyar Dies Natalies MPI ke-14 dengan lebih baik.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

KEPUTUSAN REKTOR UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG

Pelantikan & Upgrading HMJ MPI Kabinet Transformatif Periode 2024-2025

Internalisasi Core and Value ( INCOREVAL ) 2023